Komentar Terbaru

Blog Archive

12 December 2008

DHF atau yang orang Indonesia lebih banyak menyebutnya Demam Berdarah ( DB ) atau ada juga yang menyebutnya dengan DBD yang menurut pengertian sebagian orang kampung seperti saya sebagai (D)emam (B)er (D)arah, padahal pengertian yang sebenarnya adalah Demam Berdarah Dengue kini tengah berjangkit di Indonesia sehubungan dengan datangnya musim penghujan. Dan ini pula yang membuat saya beberapa hari tidak bisa beraktifitas sebagaimana biasanya karena terjangkit DBD ini hingga harus dirawat beberapa hari di Rumah Sakit.

Rabu, tiba-tiba panas tinggi dan sakit kepala ketika sedang bekerja di kantor, membuat saya heran karena tidak seperti biasanya mengalami panas yang mendadak. Saya pun coba terus bekerja hingga selesai jam kantor. Sampai di rumah, panas dan sakit kepala masih terasa dan ketika ke kamar mandi untuk buang air kecil dan bersentuhan dengan air, badan pun jadi menggigil. Waduh.., kenapa pula ini..? Saya pun coba meminum penurun panas ( parasetamol ) tetapi hingga keesokan harinya, gejala / keluhan yang terasa tidak berkurang. Akhirnya, saya memutuskan berobat ke Rumah Sakit tapi sayang karena suatu hal, tidak bisa konsultasi dengan dokter dan melakukan pemeriksaan hari ini. Keesokan harinya Jum'at, pemeriksaan bisa dilakukan dan termasuk pula pemeriksaan darah di lab. Hasilnya, pengecekan widal dibawah standar, begitu pula dengan trombosit mendapati nilai 125.000 dibawah standar yang normalnya 150.000. Diagnosa sementara dari dokter adalah tipus/tipes dan diberikan sejumlah obat. 3 hari berlalu dan saya pun melakukan kontrol keesokan harinya pada hari senin. Dan harus cek darah lagi di lab. Hasilnya, nilai trombosit dan leukosit terus menurun dibanding hasil lab beberapa hari kebelakang. Akhirnya, atas saran dokter saya pun dirawat beberapa hari di Rumah Sakit dengan diagnosa Demam Berdarah.

Tak terasa, pengobatan dan pemulihan dari sakit ini memakan waktu 2 minggu lebih atau bisa dikatakan hampir 3 minggu. Sepanjang itu pula lah saya juga tidak bisa masuk kerja dan beraktifitas lainnya termasuk mengupdate blog ini. Benar pula lah bahwasannya "Sehat" merupakan anugrah yang tidak ternilai harganya. Jika sudah sakit, semuanya akan menjadi serba tidak enak. Maka dari itu, pandai-pandailah menjaga kesehatan diri anda sendiri, karena mencegah lebih baik daripada mengobati. Perlu diingat pula bahwa biaya untuk mencegah lebih murah dari mengobati.

2 komentar:

Anonymous said...

senangnya kalo dah sembuh yah?/
selamat bekerja kembali

Anonymous said...

terima kasih mang sholeh...:)

Copyright © Shadut Blog | Powered by Blogger
| Blogger Theme by NewBloggerThemes.com